INFORMASI :

Selamat Datang di Website Resmi Desa Kalipoh Kecamatan Ayah Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah // Terwujudnya desa Kalipoh yang aman, sehat, cerdas, berdaya saing, berbudaya dan berakhlaq mulia

PKK Desa Kalipoh Gelar Pelatihan Pengolahan Limbah Plastik

PKK Desa Kalipoh Gelar Pelatihan Pengolahan Limbah Plastik

Kalipoh. Tidak banyak orang mengetahui kalau kantong kresek/plastik bekas belanjaan yang biasanya dibuang, namun bisa diolah menjadi sesuatu yang bernilai ekonomi. Hal tersebut sudah dibuktikan oleh ibu-ibu kreatif dari Tim Penggerak PKK Desa Kalipoh Kecamatan Ayah. Tidak hanya kantong kresek bekas, namun sejumlah sampah rumah tangga yang biasanya dibuang percuma, namun melalui tangan-tangan terampil dan kreatif mereka bisa berubah menjadi produk unggulan yang bisa menambah pendapatan keluarga.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kasi PM dan Pendamping Desa Kecamatan Ayah  Ibu Tusianingsih dan Triana Puspitasari saat memberikan pelatihan singkat Bagi Ibu-ibu PKK Desa Kalipoh di Aula Balaidesa Kalipoh Kecamatan Ayah, Rabu (27/10/2021) diikuti sekitar 35 peserta.

Pelatihan singkat ini juga dirangkai dengan pertemuan PKK Desa Kalipoh Kecamatan Ayah. Acara diawali dengan sambutan Kepala Desa Kalipoh. Dalam sambutannya, Sarudin mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh PKK Desa Kalipoh. Bahkan ia berinisiatif dan mengajak seluruh Warga Desa Kalipoh untuk memilah dan mengumpulkan limbah rumah tangga berupa plastik dan sejenisnya untuk daur ulang menjadi hiasan rumah yang bernilai ekonomis. Karena menurutnya, hal tersebut bisa membantu mengurangi tumpukan sampah rumah tangga. Bahkan hasil penjualannya bisa dijadikan Pendapatan keluarga.

Usai sambutan, acara dilanjutkan dengan pelatihan singkat membuat kerajinan tangan berupa bunga dari kantong kresek/plastik bekas. Hasilnya cukup cantik dan hampir membuat semua yang hadir tidak percaya, bahwa bunga-bunga cantik tersebut terbuat dari kantong kresek. Sejumlah peserta juga langsung ikut membuat/praktek bersama narasumber.

Adapun bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat bunga plastik tersebut cukup mudah didapat. Antara lain: kantong kresek, kertas minyak, gunting, lem tembak, setrika, pola/mal dan putik untuk bunga, plester batang, serta lidi/kawat untuk batang. Karena bunga yang dibuat lebih dari satu kuntum, sehingga juga diperlukan pot bunga dan busa kering untuk menancapkan bunganya.

 

Foto : Arum Wulandari [Kaur TU dan Umum Desa Kalipoh]

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter