INFORMASI :

Selamat Datang di Website Resmi Desa Kalipoh Kecamatan Ayah Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah // Terwujudnya desa Kalipoh yang aman, sehat, cerdas, berdaya saing, berbudaya dan berakhlaq mulia

Sempat Diguyur Hujan, Upacara Peringatan HUT RI ke 78 Desa Kalipoh Berjalan Lancar

Sempat Diguyur Hujan, Upacara Peringatan HUT RI ke 78 Desa Kalipoh Berjalan Lancar

Upacara Peringatan HUT RI ke 78 Desa Kalipoh Kecamatan Ayah yang rencananya dimulai pukul 08.00 WIB karena di guyur hujan acara tersebut dimulai pukul 09.00 WIB.

Upacara tersebut dilaksanakan di Lapangan Manunggal Desa Kalipoh diikuti oleh Pemerintah Desa Kalipoh, BD Desa Kalipoh, Seluruh lembaga Desa Kalipoh, sesepuh desa, siswa siswi Sekolah dan Madrasah yang ada di wilayah desa kalipoh dan segenap masyarakat desa Kalipoh

Bertindak sebagai petugas upacara adalah dari Siswa Siswi MTs Sultan Agung Kalipoh dan yang Bertindak sebagai inspektur upacara Kepala Desa Kalipoh Bapak Sarudin

Meski wilayah desa kalipoh sempat di guyur hujan Upacara Peringatan HUT RI ke 78 Desa Kalipoh berjalan dengan lancar tidak mengurangi kehidmatan

Puncak peringkat HUT RI ke 78 Desa Kalipoh melaksanakan Upacara bendera, Karnaval,lomba-lomba dan dilanjutkan pentas seni yang direncanakan dilaksanakan pada hari kamis mulai pukul 19.30 WIB di Lapangan Manunggal

Kegiatan pentas seni akan menampilkan kesenian dan kreativitas dari seluruh warga Desa Kalipoh

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter