INFORMASI :

Selamat Datang di Website Resmi Desa Kalipoh Kecamatan Ayah Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah // Terwujudnya desa Kalipoh yang aman, sehat, cerdas, berdaya saing, berbudaya dan berakhlaq mulia

Kampung Siaga Bencana

Kampung Siaga Bencana

Bencana memang tidak ada yang bisa memastikan kapan akan terjadi, dan sebagai wujud kesiap siagaan meghadapi bencana, Kementerian Sosial RI, Dinas Sosilan provinsi Jawa Tengah, Dinas Sosial Kabupaten Kebumen, Tagana dan beberapa unsur lain mengadakan pelatihan Kawasan Siaga Bencana Bagi 5 Desa di Kecamatan Ayah (Kalipoh, Argosari, Tlogosari, Kalibangkang dan Watulelir). Kegiatan tersebut dilaksanakan di Desa Kalipoh mulai Hari Senin-Rabu Tanggal 18 - 20 November 2019.

Beberapa unsur yang terlibat dalam  kegiatan tersebut antara lain Direktur perlindungan korbna bencana alam kemensos RI, DInas Sosial Kabupaten Kebumen ( Bapak Suroso), Camat Ayah, Koramil 22 Ayah, Polsek Ayah, Tagana, Relawan KSB, dll.

puncak acara tersebut pada hari Rabu tanggal 20 November 2019 yang berpusat di Lapangan Manunggal Desa Kalipoh yang akan diisi dengan kegiatan Apel dan Simulasi Siaga Bencana.

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter